Polres Pasuruan Gelar Pres Release akhir Tahun, Kasus Kriminal dan Narkoba Turun Dibanding Tahun Lalu.

Berita, Daerah528 Dilihat

MC-Polres Pasuruan menggelar Konfrensi Pers akhir tahun terkait kinerja selama tahun 2020 di Mapolres Pasuruan pada Rabu 30 Desember 2020.

Jajaran Polres Pasuruan berhasil mengungkap ratusan kasus jalanan sepanjang tahun 2020. Kasus yang berhasil diungkap oleh Polres Pasuruan antara lain Curas, Curat, Narkoba serta pelanggaran dalam lalu lintas.

Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan saat konfrensi pers, pada Rabu (30/12) menyampaikan selama 2020, pihaknya berhasil menangkap 334 tersangka kasus kriminal yang ada di wilayah hukum Polres Pasuruan.

“Dari total kasus kejahatan sebanyak 381 kasus. Kami berhasil mengamankan 334 pelaku kejahatan jalanan. Sebanyak 303 tersangka telah dikirim ke Kejaksaan karena sudah lengkap berkas kasusnya. Tersisa 31 tersangka yang masih berada dalam tahanan Polres dan Polsek,” jelas Perwira Polisi berpangkat Melati dua tersebut.

Lanjut AKBP Rofik Ripto menjelaskan bahwa jajaran nya tidak hanya kasus jalanan yang berhasil diungkap. Ratusan kasus penyalahgunaan Narkoba juga berhasil diungkap oleh Polres Pasuruan. Sedikitnya 135 kasus penyalahgunaan narkoba yang diungkap. Dari kasus yang terungkap, 164 tersangka berhasil diamankan.

”Selama setahun Satresnarkoba Polres Pasuruan berhasil mengamankan barang bukti 12.436 gr ganja kering, 3 kg lebih sabu-sabu dan 487 butir ekstasi serta 1.207 butir obat G,” Sambung orang Nomer satu di Polres Pasuruan tersebut.

Sementara untuk perbandingan angka Untuk kasus penyalahgunaan Narkoba tahun 2020, mengalami penurunan dari tahun sebelumnya mencapai 175 kasus. Sedangkan kasus kriminal
kejahatan jalanan, Kapolres Pasuruan menambahkan bahwa kasus kriminal tahun 2020 mengalami penurunan dibanding tahun sebelumnya. Pada tahun 2019, kasus kriminal mencapai 438 kasus.(Arco,)

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed