MC Madiun – Babinsa Koramil 13/Kebonsari Kodim 0803/Madiun Serda Pujianto, melaksanakan kegiatan kerja bakti dalam rangka membantu pengerjaan pengecoran halaman mussola Al Mukarromah Rt 16, Rw 02, Desa Kebonsari, Kec. Kebonsari, Kab. Madiun, Selasa (24/1/2023).
Serda Pujianto mengatakan, bahwa kegiatan kerja bakti merupakan bentuk kepedulian kita bersama, sekaligus untuk membantu meringankan beban warga masyarakat, terkait dengan pembangunan Mushola sebagai tempat ibadah bagi umat muslim.
“Kegiatan kerja bakti ini bertujuan untuk meningkatkan semangat gotong royong, kebersamaan dan mempererat silaturahmi dengan warga masyarakat yang ada di wilayah binaan,” terangnya.
Ia berharap kebersamaan seperti ini bisa kita jaga dan ditingkatkan lagi dalam berbagai kesempatan kedepan, sehingga kebersamaan TNI bersama rakyat akan semakin kuat.
“Kerja sama yang baik ini, semoga dapat membuahkan hasil yang optimal dan sesuai dengan yang diharapkan, serta nantinya bisa berguna dan bermanfaat bagi warga masyarakat sekitar,” ujarnya.(Tt/Red)