Mediacentral, Donggala- SMP Negeri 1 Balaesang beralamat di desa Tambu,Kecamatan Balaesang,Kabupaten Donggala memperingati HUT PGRI ke 79.(26/11/24)
Acara kegiatan HUT PGRI Ke 79 di hadiri oleh Camat Balaesang Asrun, para kepala sekolah mulai dari TK Paud, SMPN, MTS, SMK, SMA se Keecamatan Balaesang.
Dalam sambutannya Kepala sekolah SMPN 1 Balaesang Dahran Hi. Mahmud menyampaikan,”momentum HUT PGRI Ke 79 tahun 2024 dilaksanakan langsung oleh PGRI dan memotori pelaksanaan HUT Ke 79 bertempat di halaman SMPN 1 Balaesang”. Ujarnya
Ditambahkan Camat Balaesang Asrun, S mengatakan,” di hari ulang tahun PGRI Ke 79 mengapresiasi kebijakan dari presiden sebelumnya Joko Widodo dan juga Ma’ruf Amin selaku wakil presiden.Karena beliau telah membuka keran P3K bagi tenaga pengajar, khususnya tenaga Honorer yang ada di seluruh wilayah pelosok Indonesia.ucapnya
Lanjut Camat,” dalam hal ini terkhusus wilayah kecamatan Balaesang,bahwa ini merupakan langkah pemerintah untuk meningkatkan taraf kesejahteraan tenaga pendidik atau guru dan program sertifikasi juga program PPG tersebut merupakan langkah pemerintah meningkatkan kesejahteraan tenga pendidik”.tandasnya
“Kami juga berpesan dan penuh harap kepada Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka agar kedepan lebih meningkatkan lagi kesejahteraan guru, karna mengingat data yang ada banyak guru di jerat pinjaman online serta mereka akan memenuhi segala kebutuhan hidup”.paparnya
Sementara itu,sosok guru merupakan lentera penerang bagi manusia, guru juga menciptakan manusia-manusia hebat dan manusia yang cerdas bagi generasi masa depan bangsa.(herdik)