Berharap Dapat Bantuan Bangunan, Kepsek SMAN 1 Dondo Tagih Janji

Daerah128 Dilihat

MC-Toli-Toli, salah seorang Kepala Sekolah SMAN I Dondo di Kecamatan Dondo Kabupaten Toli-Toli Provinsi Sulawesi Tengah, tagih janji untuk mendapatkan bantuan Bangunan ruangan sekolah,  Kepala Bidang SMA jadi sasaran.  

SIswa-siswi disekolah sering bertambah menjadi sekolah idolah warga masyarakat,  banyak siswa  mengukir prestasinya baik dari bidang olah raga, pramuka, serta saint mungkin itu daya tarik sehingga banyak peminat di sekolah ini menurut Rahman S.Pd (Kepala Sekolah).

Yang dibutuhkan disekolah ini adalah fasilitas ruang guru , sebab ada 40 lebih guru dan tata usaha  berhempitan diruangan perpustakaan, seharusnya hanya menampung lebih dari 20  orang. langkah yang ditempuh  menggunakan ruang perpustakaan yang bisa di jadikan tri fungsi yaitu ruang guru, ruang tata usaha dan perpustakaan terang Rahman. Dengan kondisi seperti itu  terpaksa jumlah siswa-siswi dibatasi masuk, padahal Melalui Kabid SMA Dinas pendidikan dan kebudayaan provinsi Sulteng, dua tahun lalu pernah menjanjikan ruang guru baru, sampai sekarang di masa pandemi covid 19 tidak kunjung datang bantuan tersebut ungkapnya.

Pernyataan Rahman “Saya berharap dengan begitu kedepannya sekolah ini selalu mencetak prestasi untuk siswa serta dengan adanya sarana dan prasarana yang lebih menunjang, ditambah adanya lagi pandemi covid 19 sekarang tentu makin tambah sulit, ini kiranya menjadi perhatian kadis pendidikan dan kebudayaan.

Ketika ditemui Muhlis Selaku Kepala Bidang SMA pada 18/11/2020 alasan banyak kesibukan dikantor melainkan sulit ditemui oleh wartawan.(Ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed